Saturday, June 5, 2010

Banyak Nyamuk

Disinilah aku sekarang, hampir jam 12 malam, masih bekerja. Perkiraan, kalau lancar, akan selesai jam 1-an. Malam ini, nyamuk banyak banget, bahkan Autan pun tak cukup untuk mengusirnya.
Beginilah pekerjaanku. Kalau panas kepanasan, kalau hujan kehujanan, kalau dingin kedinginan. Kuperhatikan teman-temanku, walaupun begitu, tetap semangat bekerja, demi anak istri di rumah. Aku nggak tau, apakah anak istri mereka tau bahwa kamu bekerja seperti ini.
Yang paling melelahkan sebenarnya bukan panasnya terik matahari, dinginnya hujan dan angin malam atau ganasnya nyamuk-nyamuk hutan, tapi bos yang cerewet dan kurang toleransi. Dibandingkan itu, walau kehujanan malam-malam kedinginan sampai kedalam celana dalam, nggak ada apa-apanya. Tapi jika semuanya itu dikombinasikan, rasanya pengen cari kerjaan lain aja.
Semoga jadi cermin bagi kita, sebagai pemimpin, kita harus arif dan bijak. Pemimpin yang baik bukanlah pemimpin yang kata-katanya selalu didengar, tapi pemimpin yang mau mendengarkan bawahannya.

No comments:

Post a Comment